Artikel kali ini akan mengulas beberapa pilihan yang tersedia, baik aplikasi baru maupun lama, yang dapat memuaskan pengguna ketika melakukan video editing, color grading, compositing, atau special effect.
Kalangan profesional di industri video editing sudah punya daftar tersendiri mengenai aplikasi-aplikasi apa saja yang mereka butuhkan, namun bagaimana dengan yang dari kalangan generasi baru?
Pastilah browsing ke berbagai sumber tentang aplikasi-aplikasi dalam industri video editing, termasuk mencari aplikasi edit video PC gratis.
Beberapa diantaranya adalah aplikasi edit video freemium (gratis namun dengan pilihan upgrade ke fitur-fitur berbayar).
Banyak pengguna menyatakan bahwa sebenarnya aplikasi dengan fitur-fitur dasar saja sudah cukup. Namun, jika bisa menjalankan berbagai macam aplikasi tentunya akan lebih baik bagi pengembangan diri & karir, kan?
Daftar aplikasi video editor gratisan ini terus berkembang dari waktu ke waktu, termasuk diantaranya adalah aplikasi HitFilm 3 Express sebagai contoh video editor gratis dengan banyak fitur.
Rekomendasi aplikasi edit video gratis full version tanpa watermark di PC & Laptop Windows untuk editing atau membuat video bagi pemula
HitPaw Video Editor [Trial]
Link Download HitPaw Video Editor
HitPaw Video Editor akan menjadi aplikasi video pertama yang kami rekomendasikan dalam artikel ini.
HitPaw Video Editor benar-benar ramah pengguna, bahkan jika kamu seorang pemula dalam alat pengeditan video, kamu dapat mengetahui cara menggunakannya. HitPaw Video Editor memungkinkan kamu untuk memotong, membagi, mengubah kecepatan video, mengekstrak audio dari video, menambahkan musik ke video, menggabungkan video, memotong, menyesuaikan, membisukan video, dll.
Lebih penting lagi, untuk membantu kamu membuat video yang menakjubkan, HitPaw Video Editor memberikan efek suara gratis, stiker, teks, transisi, filter.
Kamu dapat mencobanya secara gratis dan hanya memiliki watermark pada video yang diekspor.
Jika kamu perlu memiliki versi lengkap, itu juga akan sangat murah karena kamu dapat menggunakan kode kupon DISKON 30%: YT-30OFF. Jadi kamu hanya perlu membayar $20.96/bulan, $27.96/tahun, 41.96/seumur hidup.
DaVinci Resolve 12 [Gratis]
Rasakan sensasi non-linear editing secara profesional dengan aplikasi edit video PC gratis yang powerful yang banyak digunakan di Hollywood ini.
DaVinci Resolve 12 dibuat oleh BlackMagic Design, menggabungkan non-linear video editing profesional dengan advanced color corrector terbaik di dunia sehingga pengguna dapat mengedit, color correct, menyelesaikan, dan menghasilkan hanya dari 1 sistem!
Sangat fleksibel sehingga aplikasi ini dapat digunakan di lokasi syuting, studio kecil, atau terintegrasi dengan pipeline proses produksi di Hollywood.
Aplikasi ini memiliki 3 versi, DaVinci Resolve Lite yang gratis; yang dilengkapi dengan izin penggunaan untuk third party panels seharga $995; serta yang dilengkapi dengan kontrol penuh DaVinci Resolve Control Surface seharga $29.995………
Versi gratis DaVinci sudah cukup rasanya untuk entry level karena sudah disertai fitur esensial dari edit video, mastering audio, serta sudah support resolusi 4K (dan dibawahnya).
Aplikasi ini bisa menjadi alternatif untuk aplikasi edit video seperti Final Cut atau Premiere.
Versi gratis dari DaVinci Resolve tersedia untuk sistem operasi Mac dan Windows.
Fusion 7 [Freemium]
Masih dari BlackMagic Design, Fusion 7 adalah aplikasi compositing terbaik untuk para seniman visual effects, desainer broadcast & motion graphic, serta animator 3D.
Sudah di-develop selama 25 tahun, Fusion sudah digunakan lebih dari 1000 film blockbuster Hollywood!
Tampilan yang mudah menjadikanmu dapat membuat efek-efek kompleks dengan menggabungkan beberapa proses bersama-sama. Sangat mudah & cepat!
Terdapat bawaan fitur & efek yang banyak sehingga kamu dapat membuat grafis broadcast menarik, iklan televisi, sekuen judul dramatis, bahkan visual effects utama pada film.
Video editor Fusion 7 versi gratis menawarkan compositing & motion graphics baik 2D maupun 3D dengan fitur pendukung seperti paint, rotoscope, tilting, animasi, multiple keyers (termasuk Primatte), 3D particle system, advanced keyframing, GPU acceleration, serta dapat melakukan impor & render model 3D dari aplikasi lain.
Jika kamu merasa masih kurang dengan fitur Fusion yang gratis, kamu bisa membeli Fusion 7 Studio seharga $995. Adapun beberapa fitur tambahan yang tersedia di Fusion 7 Studio adalah:
- optical flow image analysis tools untuk stereoscopic 3D work
- retiming
- stabilization
- mendukung plugin OpenFX yang dibuat oleh pihak ketiga
- unlimited distributed network rendering
- fitur untuk berkolaborasi dalam tim besar, yang dinamai Generation.
Fusion 7 saat ini hanya tersedia di Windows. Fusion 8 nantinya tersedia di Linux, Mac, dan Windows.
HitFilm 3 Express [Gratis]
Sudah pernah dibahas sebelumnya di DSG, HitFilm 3 Express ini menjanjikan: kamu dapat membuat jenis video apapun.
Aplikasi gratis ini dasarnya adalah video editor & visual effects compositor.
Kamu dapat mengedit video, membuat title-title menarik, danmendesain visual effects. Semuanya, tanpa mengeluarkan uang sedikitpun.
Ketika kamu sudah siap dengan fitur yang lebih, kamu dapat melakukan upgrade dengan super-fleksibel.
HitFilm 3 Express adalah contoh aplikasi generasi baru untuk para generasi yang lahir dan besar nonton YouTube dan Vimeo.
HitFilm 3 Express tersedia dalam versi Mac dan Windows.
Kdenlive [Gratis]
Kdenlive adalah aplikasi edit video PC gratis & open source yang tersedia untuk GNU/Linux, FreeBSD, NetBSD dan Mac OS X.
Kdenlive mendukung editing pada format DV, AVCHD, dan HDV. Aplikasi video editor ini cocok untuk video editing dasar dan pekerjaan semi-profesional.
Aplikasi ini dibuat dengan framework MLT dan ffmpeg sehingga memiliki fitur untuk melakukan mixing secara virtual, jenis media apa saja (video, audio, gambar).
Menawarkan video editor yang intuitif dan powerful termasuk teknologi video mutakhir, aplikasi ini ingin menjadi yang terbaik dengan tetap berbasis komunitas dan open-source.
Lightworks [Freemium]
Lightworks adalah video editor dengan sistem non-linear editor.
Lightworks banyak dipuji oleh nama-nama terkemuka Hollywood karena powerful dan memiliki banyak fitur dan mendukung banyak format dari SD, HD, 2K, hingga file Red 4K.
Sudah memiliki nama di platform Windows, aplikasi buatan EditShare ini melebarkan sayapnya ke Mac dan Linux di versi terbarunya, Lightworks 12. EditShare percaya bahwa untuk membuat karya yang baik, butuh aplikasi yang baik juga.
Karenanya, Lightworks dibuat dan sudah menemani selama 20 tahun dan digunakan untuk mengedit film, drama, berita, dan olahraga.
Lightworks memberimu semuanya agar karya kamu selanjutnya menjadi lebih baik.
Aplikasi edit video PC gratis Lightworks Free adalah versi gratis dari Lightworks dan dapat di-download siapa saja.
Walau begitu, keterbatasan Lightworks adalah hanya dapat melakukan ekspor ke MPEG-4 (cocok untuk Web, YouTube, dan Vimeo) dengan resolusi maksimal 720p.
Versi berbayarnya (Lightworks Pro) tersedia dalam versi langganan $24.99/bulan atau $437.99/tahun.
Natron [Gratis]
Natron adalah aplikasi compositing gratis, open-source, dan cross platform yang lebih ditujukan untuk pelajar & sekolah-sekolah yang kurang mampu membeli lisensi software berbayar yang mahal.
Tersedia untuk Windows, Linux, dan Mac, Natron menawarkan antarmuka yang mirip dengan Nuke. Misinya adalah agar para artist memilih Natron dalam membuat karya yang sesuai dengan standar industri.
Di-develop oleh INRIA, Natron memiliki misi lain yaitu memperbolehkan para ilmuwan ikut melakukan develop di bidang computer vision/graphics, uji coba, dan menerbitkan hasilnya dengan mudah (exchanging data), menjadikannya aplikasi yang memiliki standar sehingga masing-masing artist dapat membuat dan membagikan karya masing-masing.
OpenShot Video Editor [Gratis]
OpenShot Video Editor adalah aplikasi edit video PC gratis & open-source untuk Linux.
Dengan aplikasi ini kamu dapat melakukan mixing file video, foto, musik & audio untuk membuat film yang selama ini kamu impikan.
Dibuat pada 2008 oleh Jonathan Thomas, aplikasi ini adalah solusi dari masalah.
OpenShot Video Editor semakin berkembang 7 tahun kemudian dan menjadi referensi utama di komunitas-komunitas.
Tim pengembang nya berkembang, demikian halnya dengan aplikasi ini.
Saat ini hanya dapat berjalan di Linux, namun Thomas mengatakan bahwa di versi selanjutnya dari OpenShot Video Editor, kedepannya akan dapat di-install di Windows dan Mac.
eum, yang mana paling bagus kak?
bisah bantu
ada yang bisa di bantu?
terima kasih