Apakah pikiran kamu dipenuhi dengan ide-ide dari pakaian, sepatu dan gaya rambut baru? Apakah kamu memiliki bakat artistik untuk hal tersebut? Tanpa perlu menunggu lebih lama lamgsung saja download aplikasi untuk merancang desain pakaian yang ada pada artikel ini. Aplikasi-aplikasi pada daftar ini tidak hanya bisa digunakan untuk merancang fashion secara online, tapi kamu juga dapat membuat portofolio desain fashion kamu sendiri untuk bersaing dengan desainer profesional.
Catatan: Aplikasi-aplikasi pada daftar ini tidak murni gratis, tapi kamu bisa mendownloadnya secara gratis untuk mencoba menggunakanya/ Trial
Aplikasi Desain Fashion Terbaik
Edraw, Fashion Design Software
Aplikasi ini dapat digunakan untuk membuat sendiri rancangan pakaian yang mudah digunakan dan menyenangkan. Aplikasi ini dimaksudkan untuk desainer pemula.
Kelebihan:
- Kumpulan alat desain yang sangat fleksibel
- Teerdapat 10 model warna kulit, warna rambut, tipe badan yang fleksibel.
- Terdapat Pre-set item pakaian yang bisa kamu gunakan untuk “mix and match” pada proyek desain kamu.
- Semua template awal berupa vector.
- Dapat dijalankan pada Windows 32 dan 64 bit.
Digital fashion Pro
Aplikasi fashion ini sangat ideal bagi desainer profesional. Desain yang kamu anggap sangat baik dapat dengan mudah dimasukkan kedalam brosur profesional dan portofolio kamu.
Kelebihan:
- Memiliki 110 kain digital sebagai bahan baku untuk clothing.
- Training video untuk pemula.
- 200 template vektor yang mudah untuk dirubah-rubah.
Cameo V5 Apparel Pattern Software
Ini adalah aplikasi desain fashion yang dapat digunakan oleh para profesional untuk membangun portofolio serta brosur mereka sendiri.
Kelebihan:
- Dilengkapi dengan modul terpisah untuk pria, wanita dan anak-anak.
- gambar teknis gratis, biaya dan lembar spesifikasi juga tersedia secara gratis.
- Tata letak penanda gratis dengan setiap versi untuk menghitung berukuran yard.
- Ekspor ke PDF dan AutoCAD DXF format.
- Standar HTML, RTF dan pelaporan PDF.
Designer Pro Apparel Edition
Sebuah aplikasi sederhana dan lengkap untuk membuat desain impian kamu. Aplikasi ini idealnya digunakan untuk membuat draft dan desain pada model 3D yang dapat dicetak.
Kelebihan:
- Cocok untuk untuk platform MAC.
- Versi terbaru menyertiakan Gadis model tank top, peningkatan shading dan grading
- PDF ekspor dengan penambahan password untuk keamanan
- Warna dan varian produk dapat diedit.
- Langsung menyimpan preview produk pada layar dan menambahkan nuansa 3D pada proyek desain yang sudah selesai.
Dress Assistant
Aplikasi desain yang sederhana dan indah untuk platform MAC yang akan melengkapi kebutuhan setiap perancang fashion. Aplikasi ini memungkinkan kamu untuk mengatur portofolio berdasarkan musim, tren dll
Kelebihan:
- Membuat beberapa wardrobe dan dress lines berdasarkan kategori yang berbeda.
- Membuat packing lists dengan foto pada masing-masing item.
- Tampilan pengguna yang sederhana dengan navigasi yang mudah dan kompatibilitas dengan aplikasi lain.
- metode drag and drop baru untuk menghemat banyak waktu dan kerja.
Penutup
Itulah 5 aplikasi desain fashion pilihan para desainer mode di seluruh dunia. Aplikasi-aplikasi pada daftar ini akan memberi fondasi yang kuat dalam mengimplementasikan semua imajinasi dan ide fashion kamu
Membantu bngt